GO BENGKULU, LEBONG – Memasuki tahun ajaran baru 2023/2024, SMPN 06 Lebong melaksanakan kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) terhadap peserta didik baru di sekolahnya.
Kepala SMPN 06 Lebong, Deri Haryanto, M. Pd, saat dibincangi awak gobengkulu.com mengatakan, tahun ajaran baru 2023/2024 ini terdapat 193 peserta didik baru di sekolahnya yang berasal dari berbagai sekolah dasar (SD) yang ada di lingkungan Kecamatan Lebong Selatan. Tentunya, banyak dari mereka (Peserta didik baru, red) yang tidak saling kenal. Untuk itu dibutuhkan kegiatan MPLS agar mereka bisa saling beradaptasi. Dia menjelaskan, MPLS merupakan kegiatan sekolah dalam rangka menyambut peserta didik baru agar bisa saling beradaptasi terhadap lingkungan, aktivitas, hingga sarana dan prasarana sekolah. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 hari yang dimulai sejak Senin (10/7/2023) kemarin.
“Ini hari terakhir, kegiatan sudah kita mulai sejak Senin kemarin,” sampainya Rabu (12/7/2023).
Dia menambahkan, selama 3 hari ini dilakukan pengenalan visi misi program dan kegiatan sekolah, mengembangkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya, menumbuhkan perilaku positif sesuai pendidikan karakter di Indonesia. Selain itu mereka juga diedukasi cara menjaga hidup bersih dan sehat pasca pandemi, pembinaan mental agama, Pramuka, termasuk juga kesadaran berbangsa dan bernegara.

“Itulah materi-materi yang kita sampaikan selama 3 hari ini, harapan kita dengan mengikuti MPLS para peserta didik baru bisa cepat beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar dengan baik,” jelasnya.
Terpantau, selain dewan guru pada kegiatan MPLS yang diselenggarakan SMPN 06 itu juga dihadiri Babinsa dan pegawai dari Puskesmas Tes sebagai pemateri. (Pls/Adv)