/
/
headlineLebong

Jaga Keasrian, DLH Lebong Bersih-bersih Taman

494
×

Jaga Keasrian, DLH Lebong Bersih-bersih Taman

Sebarkan artikel ini
taman

GO BENGKULU, LEBONG – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lebong melakukan aksi bersih-bersih taman di seputaran Tugu Tani yang berada tepat di depan kantor camat Lebong Sakti, Jumat (23/9/2022). Plt Kepala DLH, Indra Gunawan, melalui Koordinator lapangan (Korlap) petugas kebersihan, Deti, saat dibincangi awak gobengkulu.com, mengatakan, kegiatan yang dilakukannya itu rutin dilakukan setiap minggu, mulai dari pembersihan, penataan tanaman dan perawatan. Kegiatan yang dilakukannya itu bertujuan untuk menjaga keindahan kebersihan taman agar terlihat asri dan tetap terjaga keindahannya.

“Ini rutin kita lakukan setiap minggu untuk menjaga kebersihan dan keindahan taman,” ujarnya.

Bukan hanya taman di seputaran Tugu Tani saja, dia mengaku rutin melakukan kegiatan bersih-bersih di seluruh taman milik Pemkab Lebong yang berada di bawah naungan DLH. Kata dia, saat ini jumlah penduduk semakin meningkat dan pemukiman pun semakin padat.  Jika tidak ada kesadaran dan tidak disiasati maka bumi akan terasa gersang. Salah satunya dengan menyediakan ruang terbuka hijau (RTH) guna mengurangi kegersangan dan sebagai resapan air. Selain itu, taman juga menciptakan kualitas visual untuk keindahan.

“Mari bersama-sama kita jaga kebersihan dan keindahan taman kita ini, selain untuk keindahan taman juga mempunyai fungsi lain sebagai penyeimbang lingkungan,” tandasnya. (Pls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *