/
/
headlineLebong

Peringati Maulid Nabi, SDN 74 Lebong Gelar Perlombaan Islami

194
×

Peringati Maulid Nabi, SDN 74 Lebong Gelar Perlombaan Islami

Sebarkan artikel ini
maulid nabi

GO BENGKULU, LEBONG – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2021, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 74 Lebong, menggelar serangkaian kegiatan perlombaan islami, yakni perlombaan azan dan kasidah yang diperuntukkan kepada para peserta didik, Selasa (26/10/2021). Kepala Sekolah SDN 74, Revi Ujiana, S.Pd, menuturkan, kegiatan yang digelarnya itu untuk meningkatkan pemahaman anak tentang nabi Muhammad SAW dan juga menumbuhkan rasa cinta kepada Nabi agar dapat dijadikan suri tauladan dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita rayakan setiap tahun, tujuannya agar anak-anak kita lebih mengenal junjungan kita Nabi Muhammad SAW dan dapat dijadikan suri tauladan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Kepsek.

Kepsek menambahkan, pasca mendengarkan ceramah agama tentang sejarah Nabi Muhammad, pihaknya melanjutkan dengan kegiatan keagamaan berupa lomba azan dan lomba kasidah. Kata Revi, lomba kasidah diikuti sebanyak 15 grup masing-masing grup sebanyak 10 orang. sementara untuk lomba azan diikuti sebanyak 30 peserta.

“Dewan jurinya dari guru Agama kita dibantu guru lainnya,” kata Kepsek.

Dari sekian banyak peserta yang mengikut lomba, lanjut Revi, dewan juri akan memilih nilai tertinggi, mulai dari tertinggi pertama, II, III dan IV.

“Juara I kasidah hadiahnya Rp 300 ribu, juara II Rp 200 ribu, juara III 100 ribu dan juara IV Rp 50 ribu, begitu juga dengan pemenang lomba azan,” paparnya. (Pls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *