/
/
headlineLebong

Sambut Natal dan Tahun Baru, Polres Lebong Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral

233
×

Sambut Natal dan Tahun Baru, Polres Lebong Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral

Sebarkan artikel ini
Rapat Koordinasi lintas sektoral

GO BENGKULU, LEBONG – Guna menjamin keamanan menjelang perayaan hari Natal dan tahun baru 2021, Polres Lebong gelar rapat koordinasi lintas sektoral untuk mempersiapkan Operasi Lilin Nala tahun 2020.

Rapat dipimpin langsung oleh Kapolres Lebong, AKBP. Ichsan Nur, S.I.K. Dalam sambutannya beliau menyampaikan, rapat lintas sektoral penting dilakukan untuk kelancaran kegiatan operasi yang akan digelar agar lebih terarah dan tertata.

Dia menegaskan, semua tim harus semangat dan tetap kompak dalam menjalankan tugas di lapangan guna menjamin kamtibmas di tengah masyarakat.

“Kegiatan Ops Lilin Nala akan berlangsung selama 14 hari. Kita harus selalu kompak dan tetap semangat untuk menjamin kamtibmas di tengah masyarakat Kabupaten Lebong,” kata Kapolres.

Selanjutnya dia (Kapolres, red) juga meminta agar anggota senantiasa mensosialisasikan kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan mengingat saat ini masih dalam suasana Pandemi Covid-19.

“Tetap jaga kesehatan agar kita dapat menjalankan tugas dengan baik, gunakan masker dan antisipasi kerumunan di tempat-tempat wisata,” imbuhnya.

Kabag Ops Lebong

Pada kesempatan itu pula Kabag Ops, AKP. Rafenil Yaumil Rahman, SH, menambahkan, sebelum menggelar operasi terlebih dahulu harus melakukan pemetaan dimana titik-titik rawan yang perlu diperketat penjagaannya. Pertama harus dipetakan dimana titik-titik rawan macet dan rawan longsor agar disiagakan pengamanan.

“Kita harus melakukan pemetaan dimana titik-titik rawan, baik rawan macet, rawan longsor dan juga rawan kamtibmas. Untuk itu kita perlu meningkatkan kewaspadaan di pos-pos pengamanan dan juga pengamanan di tempat ibadah (Gereja, red) dalam menyambut perayaan hari Natal,” ujar Kabag Ops.

Kegiatan yang digelar di Aula Polres ini dihadiri oleh, Kapolres Lebong AKBP. Ichsan Nur, S.I,K, Dandim 0409 yang di wakili oleh Pabung, Kajari , Kepala BPBD, Kansat Pol PP, Kadis Kesehatan, perwakilan Dishub, perwakilan Dinas PMD-Sos, Para Pendeta di Kabupaten Lebong dan jajaran Perwira Polres Lebong. (YF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *