GO BENGKULU, KAUR – KPU Kaur menggelar rapat pembahasan persiapan debat publik terbuka pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kaur tahun 2020, Kamis (26/11), bertempat di Media Center sekretariat KPU Kaur. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kaur, Meixxy Rismanto, SE.
Dari hasil rapat disepakati debat publik terbuka Pilbup Kaur akan digelar di Hotel Mercure Kota Bengkulu, pada Minggu, 29 Desember mendatang dan akan dimulai pukul 19.00 WIB, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Seperti yang disampaikan Ketua KPU, Mexxy, debat publik terbuka akan diselenggarakan di Provinsi Bengkulu. Hal itu mengingat potensi kerawanan cukup besar jika debat publik dilgelar di Kabupaten Kaur. Untuk menghindari sesuatu hal yang tidak diinginkan maka debat publik akan digelar di Provinsi Bengkulu.
“Diharapkan melalui rapat ini dapat menghasilkan kesepakatan ataupun pemahanan terkait kelancaran jalannya debat publik terbuka Pilbub. Oleh sebab itu apa saja yang kurang pas agar dapat dipecahkan bersama sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar,” sampai Mexxy.
Sementara itu, ketua Bawaslu Kaur, Toni Kuswoyo, S.Sos, menyatakan, pihaknya sepakat dengan apa yang disampaikan oleh ketua KPU jika memang itu pilihan terbaik dan hasil dari kesepakatan bersama. Untuk itu, beliau mengimbau kepada LO masing-masing Paslon agar dapat menyampaikan kepada Paslonnya terkait keputusan hasil dari rapat yang digelar hari ini. Beliau juga meminta LO agar dapat mengingatkan Paslon, tim dan para simpatisan agar mengindahkan apa yg menjadi ketetapan bersama terkhusus siapa saja yang dapat hadir dalam kegiatan debat publik. nanti.
“Kami minta masing-masing LO dari Paslon yang hadir hari ini agar dapat menyampaikan hasil dari rapat kita hari ini. Dan yang tidak kalah pentingnya, tolong diingatkan Paslonnya, tim dan simpatisan agar dapat mengindahkan apa yang menjadi ketetapan bersama, terkhusus siapa saja yang dapat hadir dalam kegiatan debat publik,” kata Toni.
Kapolres Kaur, AKBP. Dwi Agung Setiono, S.IK.,MH menyampaikan bahwa selaku pihak Keamanan, Polres Kaur sudah menyiapkan personil yang akan melaksanakan pengamanan debat publik terbuka Pilbup. Selanjutnya, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak Polres Kota. PAM Obvit Polda Bengkulu dan Sat Brimob untuk pertebalan kekuatan Pengamanan. Untuk tekhnisnya akan diatur oleh Kabag Ops.
“Harapan kita kegiatan tahapan Pilkada serentak 2020 akan berjalan aman dan kondusif serta menghasilkan pemimpin yang akan memajukan Kabupaten Kaur,” ujar Kapolres. (BoB)