/
/
bengkulu-utaraheadline

Nenek Jompo Ditemukan Warga di Tumpukan Barang Bekas

137
×

Nenek Jompo Ditemukan Warga di Tumpukan Barang Bekas

Sebarkan artikel ini

GO BENGKULU, BENGKULU UTARA – Betapa terkejutnya warga Gang Kenanga, Kelurahan Gunung Alam saat hujan mengguyur daerah itu pada Minggu (23/6), menemukan seorang nenek yang diperkirakan sudah berusia 90 tahun, kuyup kedinginan di tengah tumpukan barang bekas di Jl. M Yamin, Kecamatan Arga Makmur, Bengkulu Utara.

Perempuan lanjut usia yang diduga lepas dari perhatian keluarganya ini pertamakali ditemukan oleh  Yogi bersama istrinya, sekira pukul 15.00 WIB. Merasa kasian, sang nenek yang tengah menggigil kedinginan itu segera dipapah oleh pasutri ini ke rumahnya sekaligus diberikan pakaian pengganti.

“Awalnya kami kaget, sebab dalam cuaca hujan samar-samar terlihat ada seperti orang di dekat tumpukan barang bekas tidak jauh dari rumah kami. Setelah didekati kami menemukan seorang nenek tengah basah kuyup duduk kedinginan. Lalu segera kami papah ke dalam rumah,” kata Yogi, di kediamannya, Minggu sore.

Lantaran ia tidak mengenali siapa keluarga nenek tersebut, Yogi segera melaporkan kepada pihak kepolisian setempat, dengan tujuan supaya segera dapat ditemukan oleh keluarganya.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Ariefaldi Warganegara SH SIK MM melalui Kasat Reskrim AKP Jery Antonius Nainggolan membenarkan hal itu. Usai menerima kabar tersebut, personil dari Polres Bengkulu Utara segera turun ke lokasi.

“Setelah nenek tersebut akan kita bawa ke Mapolres, ada yang menyatakan mengenalnya. Kemudian nenek tersebut langsung diantar ke keluarganya di seputaran Jalan Fatmawati,” terang AKP Jerry.

Lebih lanjut, Kasat menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu mengawasi keluarganya, apalagi yang telah lanjut usia seperti nenek yang ditemukan itu.

“Harap kita dapat menjaga keluarga kita terlebih lagi yang telah lanjut usia, jangan sampai terjadi lagi hal seperti ini,”himbaunya.(sgp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *