/
/
headlineLebong

Sejumlah OPD di Lebong Nunggak Listrik, PLN Akan Lakukan Pemutusan

196
×

Sejumlah OPD di Lebong Nunggak Listrik, PLN Akan Lakukan Pemutusan

Sebarkan artikel ini

Senin, 13 Mei 2019

PEWARTA : YOFING DT

GO BENGKULU, LEBONG – Sedikitnya terdapat 19 Kwh meter yang terpasang di beberapa kantor dan fasilitas umum milik Pemkab Lebong yang dikabarkan menunggak pembayaran tagihan listrik.

Seperti yang disampaikan Manager PT. PLN (persero) Rayon Muara Aman, Adhi Setiawan, pihaknya sudah berapa kali melayangkan surat peringatan ke masing-masing OPD terkait yang bertanggungjawab atas tunggakan tersebut, tapi hinga batas waktu yang ditetapkan hari Jumat (10/5) lalu, belum ada itikad baik dari OPD dimaksud.

“Hingga hari ini Senin (13/5) belum satupun OPD yang datang untuk menyelesaikan tunggakannya, membalas surat kitapun tidak, jadi pihak kita terpaksa mengambil tindakan tegas berupa pemutusan sementara aliran listrik terhadap 19 KWh meter tersebut, dua di antaranya terpaksa dilakukan pembongkaran KWh meternya, yakni taman Smart City dan kantor layanan PDAM  di Embong Panjang karena sudah menunggak pembayaran selama 5 bulan,”ungkapnya.

Lanjut Adhi, kalau secara keseluruhan terdapat lebih dari 19 KWh meter milik pemerintahan Kabupaten Lebong yang nunggak pembayarannya tapi ada yang baru 1 bulan sementara yang masuk daftar 19 tersebut adalah yang nunggak sudah 2 bulan berjalan bahkan lebih dan sudah masuk dalam daftar antrian untuk dilakukan pemutusan.

“Target kita dalam waktu satu minggu ini kelar dan semua sudah dilakukan pemutusan bagi yang tetap bandel, tergantung itikad baik dari masing-masing OPD yang bertanggungjawab lagi, kalau mereka mau menyelesaikan itu lebih baik, tapi jika tidak ya kita tetap akan melakukan pemutusan hingga pembongkaran,”tuturnya.

Baca juga : Nunggak 5 Bulan, Listrik Taman Smart City Dicopot

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *