/
/
headlineLebong

Minat Jadi Direktur PDAM TTE, Silahkan Mendaftar

207
×

Minat Jadi Direktur PDAM TTE, Silahkan Mendaftar

Sebarkan artikel ini

Kamis, 9 Mei 2019

PEWARTA : YOFING DT

GO BENGKULU, LEBONG – Posisi jabatan Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tebo Emas yang saat ini dijabat oleh Sofian Razik, S.Sos akan berakhir Juli 2019. Untuk mengisi kekosongan itu timsel telah membuka peluang untuk menduduki posisi empuk tersebut yang resmi akan dibuka mulai besok 10 Mei hingga 24 Mei sesuai dengan surat pengumuman Nomor 01/pansel PDAM/V/2019 tentang tahapan dan jadwal penjaringan Direktur PDAM TTE masa bakti 2019-2024.

Peluang terbuka untuk siapa saja yang memenuhi kriteria, bukan hanya untuk warga Lebong saja tapi terbuka untuk umum dan seluruh warga Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu, pesertanya pun tidak dibatasi, berapapun yang mendaftar akan diterima dan diseleksi berkasnya, kemudian hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada Jumat (31/5) mendatang. Yang lulus seleksi administrasi akan mengikuti uji kelayakan dan kepatuhan yang akan dilakukan bertahap terhitung 19-22 Juni. Dari hasil seleksi akan dipilih tiga nama yang meraih nilai tertinggi yang kemudian akan diserahkan ke Bupati pada tanggal 24 Juni untuk dipilih salah satu yang akan menduduki jabatan Direktur. Demikian disampaikan Kabag ekonomi Setkab Lebong, Gusrieneldi, SP saat dibincangi awak media, Kamis (9/5).

“Siapa saja boleh daftar selagi masih tinggal di wilayah Provinsi Bengkulu, jumlahnya pun tidak dibatasi, berapapun yang mendaftar akan diterima dan diseleksi berkasnya, peserta akan mengikuti beberapa tahapan yang akan digelar timsel, tiga nama peraih nilai tertinggi akan disampaikan ke Bupati, dan beliaulah (Bupati,red) yang akan memutuskan siapa yang akan menduduki posisi Direktur nanti,”ujarnya.

Beliaupun menjelaskan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi yakni, usia minimal 35 tahun dan maksimal 55 tahun dan paling rendah berijazah Strata Satu (S1). Kemudian memiliki pengalaman minimal 5 tahun di bidang managerial perusahaan berbadan hukum atau pernah memimpin suatu tim usaha.

“Syaratnya antara lain, umur minimal 35 tahun, maksimal 55 tahun dan yang pastinya pendidikan minimal Strata satu (S1), kalau masalah jurusan bebas S1 apa saja,”terangnya.

Data terhimpun timsel terdiri dari 2 akademisi dari Universitas Bengkulu, dan 3 PNS dari internal Pemkab Lebong. Seperti kita ketahui posisi jabatan Direktur di perusahaan yang bergerak di bidang Air bersih ini sangat banyak diminati lantaran gaji yang akan diterima sangat menjanjikan, kabarnya mencapai angka 15 juta setiap bulannya. Tapi sayang, hampir 15 tahun berdiri di Kabupaten Lebong sepertinya perusahaan ini belum bisa memberikan layanan yang memuaskan bagi konsumennya, dan belum bisa memberikan kontribusi terhadap PAD Lebong, terbukti hampir setiap sudut warga yang menjadi konsumen dari perusahaan tersebut selalu mengeluhkan layanan yang disuguhkan. Semoga saja dengan dilakukannya penjariangan Direktur untuk masa jabatan 2019-2024 memang benar dilakukan secara selektif dan menjebolkan pejabat yang nantinya benar-benar mengerti manajemen perusahaan dan bisa memberikan layanan yang memuaskan bagi masyarakat dan bisa menyumbangkan PAD bagi Kabupaten Lebong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *