PEWARTA : SULISWAN
Kamis, 2 Agustus 2018
GO BENGKULU UTARA – Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) Markas Besar (Mabes) TNI AD, pada Kamis (2/8) mengunjungi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Sumber Mulya, Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara. Dalam rangka melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan TMMD 102 di daerah itu.
Kunjungan Wakil Asisten Bidang Logistik Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Waaslog Kasad), Brigjen TNI Isdamarwan Ganemuoeljo tersebut, dimulai sejak pukul 10.00 WIB, tiba di Kantor Camat Pinang Raya. Didampingi Panbandya-III/Pusmat Spaban VI Mabes TNI-AD, Letkol Cpl. Vivik Zulfikar, dan Letkol Inf. Eka dari Kemenhan RI.
Selain meninjau lokasi hasil pelaksanaan TMMD, Tim Wasev bersama rombongan berserta Dandim 0423/BU, Letkol Arh Ari Trisenta Nursanto, S.sos, menyempatkan diri gelar tatap muka dan temu wicara dengan segenap warga setempat. Secara spontanitas mendapat apresiasi yang cukup tinggi dari masarakat.
Peninjauan pekerjaan yang tengah dilaksanakan antara lain, titik nol pelebaran jalan sepanjang 5,3 kilometer, pengoralan jalan, pembuatan gorong gorong, drainase, rehabilitasi rumah ibadah, pembuatan poskamling dan rehab gedung PAUD.
“Kegiatan TMMD bukan hanya fokus kepada pembangunan fisik saja, tetapi lebih luas lagi untuk menyatukan TNI dengan rakyat. Juga menciptakan keamanan, dan memelihara persatauan dan kesatuan. Kami minta pembangunan yang sudah ada ini dipelihara, agar dapat bertahan lama serta menjadi penunjang bagi warga masarakat,” tutur Bigjen Gane.
Ungkapan serupa juga dikemukakan oleh Dandim 0423/BU, Letkol Arh Ari Trisenta Nursanto. menurutnya, sambutan yang diberikan warga masarakat menunjukkan apresiasi yang sangat tinggi kepada kegiatan TMMD tersebut. Untuk itu, dia menyampaikan penghargaan atas kerjasama warga setempat yang ikut dalam mensukseskan pelaksanaan TMMD.
“Dengan telah dibangunnya berbagai sarana dan prasarana ini, kita harapkan warga dapat menjaganya. karena tugas kami membangun tidak mungkin bisa ikut memelihara hasil pembangunan ini,” kata Dandim.
Hadir dalam kesempatan itu, Kasrem 041/Gamas, Dandim 0423/BU, Pabandya Puanter Dam II/Sriwijaya, Kasiter Rem 041/Gamas, Kapenrem 041/Gamas, Wakapolres BU, Kajari BU, Kadis PU, BU, Staf Ahli Pemkab BU, Camat Pinang Raya, Kapolsek Ketahun, Danramil dan perwira staf kodim 0423/BU, Kades Sumber Mulya, sejumlah ASN di lingkungan pemkab BU, dan masyarakat setempat.