PEWARTA : PACHROUL ROZI
JUMAT, 27 JULI 2018
GO KAUR – Guna menggalang kekompakan sesama anggota dan menjaga sinergisitas dengan pemerintah daerah, Forum Wartawan, LSM dan Ormas (FWLOB) Kabupaten Kaur, merapatkan barisan. Dimaksudkan agar dapat menguatkan fungsi kontrol dalam pelaksanaan pembangunan di daerah itu.
Kekompakan dan eratnya jalinan kerjasama, menurut Ketua Forum, Arjan, SH harus terus dijaga. Maka untuk itu pada Jumat (27/7), pihaknya menggelar pertemuan dengan segenap pengurus di salah satu aula restoran lesehan di Kabupaten Kaur.
“Kegiatan ini kita gelar selain mengadakan temu wicara dan gelar pendapat, juga menampung masukan dari seluruh anggota dan pengurus FWLOB, dalam menjaga sinergisitas terhadap pemerintah daerah. Sekaligus merapatkan barisan menghadapi pemilu 2019,” ucap Arjan, Jumat.
Lebih jauh disebutkan, kemajuan pembangunan daerah merupakan tujuan dari ketatnya kontrol yang mereka lakukan. Segala sesuatu yang menyangkut terjadi penyelewengan tidak akan dibiarkan. Semua ini demi tercapainya harapan masyarakat di daerah itu.
“Kita menghimbau kepada seluruh anggota, agar bisa menjalankan tugas, tanpa harus mengorbankan kewajibannya di lembaganya masing-masing,” pungkas Arjan.