/
/
bengkulu-utaraheadline

Demam Piala Dunia Merambah ke Bengkulu Utara, Pemkab Ajak Nobar

98
×

Demam Piala Dunia Merambah ke Bengkulu Utara, Pemkab Ajak Nobar

Sebarkan artikel ini

PEWARTA : SULISWAN
SABTU 14 JULI 2018 

GO BENGKULU UTARA – Sekalipun hasil pertandingan final piala dunia sepak bola antara prancis dan kroasia tidak ada pengaruh apa-apa bagi daerah, yang tengah membutuhkan pembangunan fisik, namun guna mempererat silaturahmi, dan sebagai wujud kebersamaan serta memberikan hiburan, Pemkab Bengkulu Utara akan menggelar acara nonton bareng (Nobar) di halaman kantor Bupati setempat.

Bupati BU Ir Mian, melalui Sekkab BU Dr Haryadi MM MSI mengungkapkan, nobar tersebut akan digelar pada minggu (15/7) saat pertandingan final yang diketahui akan ditayangkan pada pukul 20.00 WIB. Seluruh kalangan dan warga pecinta sepak bola tanpa terkecuali yang berminat untuk menonton dipersilahkan hadir.

“Selain untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan diantara warga, nobar ini bertujuan untuk menimbulkan semangat dalam perkembangan olahraga di Kabupaten Bengkulu Utara. Rencananya akan dilaksanakan di Halaman Pemda,” ungkap Sekda.

Sekda berharap semangat pada piala dunia 2018 di Rusia ini juga bisa menular ke dunia olahraga di Kabupaten Bengkulu Utara, dengan bermunculanya bibit-bibit atlit yang bisa mengharumkan nama daerah.

“Kami menggelar nobar ini untuk menghibur masyarakat Kota Argamakmur dan sekitarnya khususnya pecinta sepakbola, selain itu juga untuk mempererat jalinan silaturahmi,” tutur Sekda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *